Kamis, 13 Maret 2025

Pesona liar discus Amazon

Ikan disscus telah menjadi salah satu ikan hias air tawar paling ikonik di dunia karena sejak pertama kali ditemukan di perairan Sungai Amazon hingga kini ikan discus tetap menjadi primadona. Di antara beragam varietas yang ada, ikan discus wild caught atau discus tangkapan alam aslinya memiliki daya tarik tersendiri yang tak pernah pudar di kalangan penghobies ikan hias.


Salah satu alasan utama mengapa discus tangkapan liar begitu diminati adalah keunikan dan keasliannya dimana discus tangkapan liar akan menampilkan variasi warna dan corak yang sangat beragam seperti ada garis vertikal khasnya, mencerminkan keanekaragaman hayati habitat aslinya di Sungai Amazon.

Setiap discus tangkapan liar memiliki karakteristik unik yang membedakannya dari yang lain. Beberapa mungkin memiliki warna yang lebih cerah, sementara yang lain mungkin memiliki pola yang lebih rumit. Keunikan ini memberikan sentuhan eksklusif bagi para penghobies yang ingin memiliki ikan discus yang benar-benar istimewa sehingga para kolektor bersedia membayar mahal untuk mendapatkan ikan discus liar terutama yang memiliki pola atau warna yang langka.

Memelihara discus tangkapan liar memang menantang bagi pemeliharanya dan dianggap tidak mudah ditangani dan biasanya lebih sensitif terhadap perubahan kondisi air dan lebih rentan terhadap penyakit dibandingkan dengan discus hasil penangkaran dan tantangan inilah yang justru menjadi daya tariknya. 

Keberhasilan dalam memelihara discus tangkapan liar memberikan kepuasan tersendiri karena merasa telah berhasil menaklukkan tantangan dan merawat ikan yang berasal dari habitat yang jauh dan eksotis. Selain itu, memelihara discus tangkapan liar juga memberikan kesempatan bagi para penghobies untuk belajar lebih banyak tentang ekosistemnya. 

Di kalangan penghobies ikan hias discus tangkapan liar ini bisa dianggap sebagai investasi karena memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan dengan discus hasil penangkaran terutama jika memiliki warna dan pola yang langka atau unik. Ada yang lebih memilih untuk membeli ikan discus ukuran kecil, karena penghobies berkesempatan untuk merawat dan membesarkan ikan tersebut hingga mencapai ukuran dan nilai jual yang lebih tinggi. 

Memiliki discus tangkapan liar juga memberikan prestise tersendiri bagi para penghobies juga bahwa dapat predikat sebagai penghobies yang berpengalaman dan memiliki pengetahuan mendalam tentang ikan discus asli. Selain itu, memiliki discus tangkapan liar juga dapat menjadi topik pembicaraan yang menarik di antara sesama penghobies sampai saat ini. 

Meskipun memiliki daya tarik yang kuat, perdagangan discus tangkapan liar juga menimbulkan kekhawatiran tentang keberlanjutan populasi ikan ini di alam liar. Oleh karena itu para penghobies juga mendukung upaya konservasi dan keberlanjutan dalam perdagangan ikan hias.

Menurut info bahwa di negara asalnya yaitu di wilayah Amazon yang meliputi Brasil, Kolombia, dan Peru ikan discus liar mendapat perhatian khusus dari pemerintah setempat yaitu melindungi genetik ikan discus liar melalui kebijakan konservasi yang ketat. Langkah-langkah ini mencakup pembatasan penangkapan ikan secara berlebihan dan pengawasan terhadap habitat alami discus untuk mencegah kerusakan ekosistemnya.

Semoga infonya bermanfaat. 



Kuningan Maret 2025

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan