Selasa, 30 November 2021

Master Arwana Suk Eng Pang

Suk Eng Pang merupakan senior dan orang yang berpengaruh dalam dunia ikan hias Arwana Super red di Indonesia, menurutnya Ikan Arwana Super red merupakan primadona Indonesia yang harus dijaga keletariannya.

Penyayang binatang ini sudah menekuni budidaya ikan Arwana pada tahun 1974 yang hingga kini dikenal sebagai pelestari dan pembudidaya Arwana Super red yang dijaga genetiknya dengan ketat.

Ikan Arwana yang ditangkarkan adalah termasuk jenis Super red langka yang berasal dari Kalimantan, tepatnya di daerah Ketungau.

Arwana tersebut diperoleh dengan cara membeli dari belasan ekor yang kemudian berhasil di lestarikan dan di budidaya hingga mencapai ratusan ekor.

Walaupun sudah master dalam hal Arwana, Suk Eng Pang tidak pernah menjual Arwana di dalam dan luar Negeri, kecuali pada tahun 1986an diakui bahwa ia pernah menjual beberapa ekor namun setelah itu ia lebih memilih hobi memelihara dan membudidayakan dengan profesional di farm penangkaran kolam tanah yang terlihat asri. 


Arwana peliharaan di Curi

Pada tahun 2021 viral di media online bahwa Suk Eng Pang mengalami kejadian yang tidak biasa yaitu ratusan ekor Arwana peliharaannya di curi oleh orang kepercayaannya yang kemudian berhasil di usut oleh pihak berwajib Kapolres Daerah Bogor Jawa Barat. 

Pencurian ikan Arwana terbesar ini direncanakan dan dilakukan pada pada tahun 2019 sampai 2021 oleh pekerja di farm dan merupakan orang kepercayaannya, kehilangan ikan diketahui pada tahun 2021 saat pengecekan jumlah ikan di Kolam karena ada kejanggalan jumlah ikan indukan saat diberi pakan. 

Sahabat sekaligus Vlogger ternama Boby SantEsha Vlog dan Irfan Hakim  juga turut hadir memberikan dukungan dan simpati pada Suk Eng Pang perihal pencurian Arwana di kolam penangkarannya.

Menurut info dari media jumlah nilai Arwana yang di curi di penangkarannya mencapai puluhan milyar rupiah. 

Legendaris Arwana tanah air Indonesia ini sangat menghargai setiap ikan Arwana hasil tangkarannya dan menjiwai dalam pemeliharaanya, hal ini bisa dilihat di vlog para youtuber Indonesia  bagaimana kiprahnya menjalani penangkaran Arwana Super red asal Ketungau Kalimantan di Cibinong Bogor Jawa Barat.




Kuningan November 2021

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan