Tampilkan postingan dengan label Ikan Arwana Superred. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Ikan Arwana Superred. Tampilkan semua postingan

Selasa, 30 November 2021

Master Arwana Suk Eng Pang

Suk Eng Pang merupakan senior dan orang yang berpengaruh dalam dunia ikan hias Arwana Super red di Indonesia, menurutnya Ikan Arwana Super red merupakan primadona Indonesia yang harus dijaga keletariannya.

Penyayang binatang ini sudah menekuni budidaya ikan Arwana pada tahun 1974 yang hingga kini dikenal sebagai pelestari dan pembudidaya Arwana Super red yang dijaga genetiknya dengan ketat.

Ikan Arwana yang ditangkarkan adalah termasuk jenis Super red langka yang berasal dari Kalimantan, tepatnya di daerah Ketungau.

Arwana tersebut diperoleh dengan cara membeli dari belasan ekor yang kemudian berhasil di lestarikan dan di budidaya hingga mencapai ratusan ekor.

Walaupun sudah master dalam hal Arwana, Suk Eng Pang tidak pernah menjual Arwana di dalam dan luar Negeri, kecuali pada tahun 1986an diakui bahwa ia pernah menjual beberapa ekor namun setelah itu ia lebih memilih hobi memelihara dan membudidayakan dengan profesional di farm penangkaran kolam tanah yang terlihat asri. 


Arwana peliharaan di Curi

Pada tahun 2021 viral di media online bahwa Suk Eng Pang mengalami kejadian yang tidak biasa yaitu ratusan ekor Arwana peliharaannya di curi oleh orang kepercayaannya yang kemudian berhasil di usut oleh pihak berwajib Kapolres Daerah Bogor Jawa Barat. 

Pencurian ikan Arwana terbesar ini direncanakan dan dilakukan pada pada tahun 2019 sampai 2021 oleh pekerja di farm dan merupakan orang kepercayaannya, kehilangan ikan diketahui pada tahun 2021 saat pengecekan jumlah ikan di Kolam karena ada kejanggalan jumlah ikan indukan saat diberi pakan. 

Sahabat sekaligus Vlogger ternama Boby SantEsha Vlog dan Irfan Hakim  juga turut hadir memberikan dukungan dan simpati pada Suk Eng Pang perihal pencurian Arwana di kolam penangkarannya.

Menurut info dari media jumlah nilai Arwana yang di curi di penangkarannya mencapai puluhan milyar rupiah. 

Legendaris Arwana tanah air Indonesia ini sangat menghargai setiap ikan Arwana hasil tangkarannya dan menjiwai dalam pemeliharaanya, hal ini bisa dilihat di vlog para youtuber Indonesia  bagaimana kiprahnya menjalani penangkaran Arwana Super red asal Ketungau Kalimantan di Cibinong Bogor Jawa Barat.




Kuningan November 2021

Minggu, 05 Januari 2020

Galeri Arwana Super red Bagus Kestiadi


Rencananya ikan Arwana Super red ini mau dipijahkan lagi di daerah Kuningan. Mudah-mudahan saja bisa. Karena di Kuningan kolam-kolam alam berbatu masih ada, namun harus di cek kandungan airnya seperti Ph dan Tds. Ikan milik Mas Bagus Kestiadi ini dipelihara dari anakan dalam pemeliharaan tahunan hingga dewasa dan sudak layak menjadi indukan. Saat ini diposting ikan koleksinya sudah berjumlah 10 ekor dan rencananya sebagian akan dijual kepada para penghobis ikan arwana superred.



Kamis, 11 Oktober 2012

Breeding Arwana Super red di Cibubur

Foto anakan ikan arwana super red


Bagi rekan-rekan yang tertarik untuk mengetahui info seputar penangkaran ikan arwana mungkin rangkuman artikel majalah Flona ini dapat membantu.

Ikan arwana dapat ditangkarkan diluar habitat aslinya di Kalimantan barat, yaitu di kawasan Cibubur.

Pemilik farm adalah Toni Prananto yang sudah berhasil melakukan penangkaran arwana sejak tahun 1995.

Bagi pecinta ikan hias nama besar Isaku Arawane pasti sudah mengetahuinya.

Isaku Arawane adalah perusahaan yang bergerak di bidang breeding farm dan eksportir ikan arwana.

Khususnya jenis Super red dengan orientasi penjualan ke berbagai mancanegara seperti China, Jepang, Taiwan, Singapura dan Malaysia.

Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang breeding farm, Isaku Arawane sampai saat ini menangkarkan ikan arwana yang dilakukan jauh dari habitat aslinya yaitu di kawasan Cibubur.

Perlu diketahui, bahwa ikan arwana termasuk sulit dalam hal pemijahan kecuali pada habitat aslinya di Kalimantan Barat, namun hal ini bisa dilakukan dengan sistem breeding secara tradisional dan alami.

Ketersediaan air yang melimpah di kawasan Cibubur menjadi salah satu alasan pemilihan lokasi terutama tingkat keasaman yang sesuai untuk menangkarkan arwana merah ini.

Dengan Ph air berkisar 6 -7 dapat memacu produktivitas ikan arwana . Akan tetapi ternak diluar habitat aslinya tidak bisa menyaingi tambak arwana di habitat aslinya.

Proses Breeding
Untuk melakukan proses breeding, Isaku Arawane memakai perbandingan induk jantan dan betina 3:1, dimana memakai induk jantan yang sudah berumur dewasa atau sekitar 4 tahunan yang  bisa produktif selama kisaran 5 sampai 10 tahun.

Berkah di musim hujan
Breeding arwana di cibubur akan lebih bagus produktivitasnya jika saat di musim hujan, karena akan lebih sering terlihat induk jantan dan betina berenang beriringan yang merupakan tanda-tanda akan kawin.

Dalam jangka waktu sebulan bakal terlihat indukan jantan selalu berenang tenang di permukaan air dengan rahang bagian bawah menggantung karena mulutnya berisi telur.

Kemudiaan akan dilakukan pemanenan anakan tiga minggu berikutnya ketika anakan arwana sudah menjadi bentuk ikan dan menggendong kuning telur.

#arwana
#pemijahan

 Artikel terkait

Kuningan Oktober 2012

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan