Jumat, 01 April 2022

Tetra mungil Amandae


Ikan Amandae merupakan jenis ikan hias tetra yang bertubuh mungil dan bersifat sangat pendamai namun agresif dalam hal mencari makan seperti pelet ikan berkualitas baik yang sudah di hancurkan sampai sangat halus karena akan memudahkan ikan tersebut untuk makan.



Ikan ini berasal dari lembah Sungai Araguaia di negara Brazil dan sangat cocok untuk aquarium aquascape sebagai ikan dengan gaya scholling jika dipelihara hingga puluhan ekor .

Amandae tetra termasuk ikan yang kuat dan sangat mudah dalam pemeliharaan, ikan ini masih bisa hidup di pH sekitar 7 (normal) juga sehat dan agresif saat dalam aquarium yang tidak dilengkapi oleh aerator.

Perlu diketahui Amandae tetra hanya memakan pakan di tengah dan jarang sekali memakan di permukaan air juga hampir tidak pernah atau admin melihat ikan tersebut memakan pakan yang sudah jatuh ke dasar aquarium, jadi bila rekan pembaca ingin merawatnya harus disertakan juga ikan hias yang terbiasa memakan di dasar seperti jenis corydoras.


Info ikan 

Asal ikan   : lembah sungai Araguaia

Nama lain : Amber Tetra

Panjang.    : bisa mencapai 2cm

Warna.       : oranye 



Kuningan April 2022

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan akan di moderasi dulu

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan