Jumat, 28 Juli 2023

Ikan hias air tawar Glow in the dark

 

Ikan rekayasa genetik
gen fluoresensi

Ikan hias air tawar yang dapat berpedar ini merupakan ikan yang sudah mengalami rekayasa genetik yaitu dengan cara memasukan zat ubur-ubur oleh para ahli genetik yang pada awalnya bertujuan untuk mengetahui atau mendekteksi air yang sudah tercemar.

Menurut pantauan dan sepengetahuan admin bahwa ikan yang pertama kali dimasukan zat dari gen fluoresensi ini adalah ikan Danio Zebra tepatnya pada tahun 1999 oleh ahli genetika dari Singapura.

Di Indonesia ikan hias glofish sangat diminati karena jika terkena cahaya lampu uv aquarium dan led biru akan terpancar warna stabilo terang dan akan tampil glow in the dark. Saat ini jenis ikan yang populer adalah dari jenis tetra dan Danio.

Ikan yang sudah mengalami rekayasa genetik ini juga dapat dipijahkan seperti memijahkan ikan pada umumnya, dan uniknya anakan ikan akan mengikuti sifat induknya. Kita bisa melihat di Youtube sudah ada orang yang sudah memijahkan dalam wadah aquarium dengan menggunakan peralatan pendukungnya.

Perlu juga diketahui berdasarkan info dari akun Youtube @MrZack2112 bahwa penggunaan nama untuk memperdagangkan ikan ini dengan nama Glofish termasuk dilarang dan dapat di banned oleh perusahaan yang terkait yaitu Spectrum Brand. Maka kini pedagang ikan hias sudah mengganti namanya menjadi Mentereng Tetra dan Mencorong Tetra.


Semoga infonya bermanfaat



Kuningan Juli 2023

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan akan di moderasi dulu

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan