Tampilkan postingan dengan label Channel Trubus. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Channel Trubus. Tampilkan semua postingan

Kamis, 05 Maret 2020

Channel Youtube team trubus

Trubus merupakan media yang cocok untuk para pecinta atau minat serta hobi pada bidang perkebunan, pertanian dan perikanan.

Kini walaupun sudah banyak media online yang mengulas tentang topik pembahasan yang sama team trubus masih tetap menerbitkan majalahnya yang biasa terbit setiap sebulan sekali.

Saya pribadi sering membeli majalah trubus sekitar tahun 90 an akhir di lapak penjual majalah di Jakarta. Sampai sekarang majalah-majalah trubus masih ada dan tersimpan dengan baik karena sewaktu-waktu suka membaca kembali untuk membaca tips-tips menarik walaupun artikelnya pendek namun akurasinya tinggi.

Selain isi kontennya yang sangat bagus Majalah trubus juga sering menampilkan foto-foto kualitas tinggi yang bisa membuat ketertarikan untuk membaca isi artikelnya, juga menampilkan tokoh atau para pelaku bidang usaha pertanian yang sudah berhasil. Artikel majalah Trubus juga dapat digunakan sebagai referensi dan bisa dibaca berulang-ulang karena informasinya yang mendalam.

Menariknya sekarang ini saya menemukan Channel Youtube yang di kelola oleh team trubus, namun kalau diperhatikan ada dua nama channle di Youtube yaitu Trubus channel  yang tergabung di Youtube 2 Maret 2015 dan Trubusid pada 4 Juli 2016.

Kedua Channel ini mengulas tentang penghijauan dan liputan-liputan video yang dapat menginspirasi para pecinta lingkungan hidup.

Tentunya pengalaman team trubus untuk mengulas tentang penghijauan sudah tidak diragukan lagi karena team ini sudah puluhan tahun konsisten dengan liputan-liputan tentang pertanian dan perikanan yang sangat bermanfaat.

Semoga Channel trubus di Youtube dapat menyajikan info-info yang berkualitas dan akurat sehingga dapat menginsiprasi orang-orang yang suka dengan dunia pertanian.


Mengalami edit artikel kamis 5 maret 2020

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan