Artikel kali ini adalah tentang ikan koi yang bernama Hanako yang mana koi yang pernah tercatat dalam sejarah bahwa ikan koi ini berumur panjang yaitu 226 tahun sejak menetas dari telur pada tahun 1751 dan merupakan ikan koi dari ras merah paling tua umurnya di dunia.
Koi ini berada dalam kolam pemeliharaan selama ratusan tahun lamanya dan tentunya generasi keluarga yang merawat Hanako telah melewati beberapa perkembangan sejarah di dunia, dan pada 7 Juli 1977 koi hanako mengalami kematian dan pemilik terakhirnya adalah Dr. Komei Koshihara.
Hanako menjadi simbol ketahanan dan keajaiban alam. Kehidupannya yang panjang dan luar biasa menjadi inspirasi bagi banyak orang dan menunjukkan bahwa ikan koi dapat hidup lebih lama daripada yang diperkirakan sebelumnya jauh melampaui batas umur ikan koi pada umumnya, yang rata-rata sekitar 40 sampai 50 tahun.
Menurut admin Koi Hanako adalah dari jenis berwarna merah polos, jika dilihat dari fotonya yang beredar Hanako (anak bunga) lebih ada kemiripan dengan koi jenis Benigoi. Foto yang beredar cukup sedikit di internet dan memperlihatkan Hanako sebagai ikan koi berwarna merah dengan bentuk tubuh memanjang. Walaupun kualitas gambarnya tidak terlalu tajam seperti saat ini karena kemungkinan keterbatasan teknologi kamera pada masanya, namun foto tersebut tetap menjadi bukti nyata keberadaan Hanako.
Dengan demikian kisah Hanako adalah contoh luar biasa dari ketahanan hidup seekor ikan koi. Ikan koi ras merah ini hidup melalui banyak perubahan dan peristiwa penting dalam sejarah dan kisahnya terus menginspirasi orang-orang di seluruh dunia khususnya penghobi ikan koi.
Dengan demikian kisah Hanako adalah contoh luar biasa dari ketahanan hidup seekor ikan koi. Ikan koi ras merah ini hidup melalui banyak perubahan dan peristiwa penting dalam sejarah dan kisahnya terus menginspirasi orang-orang di seluruh dunia khususnya penghobi ikan koi.
Semoga infonya bermanfaat.
Kuningan Maret 2024