Tampilkan postingan dengan label hiu gergaji. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label hiu gergaji. Tampilkan semua postingan

Minggu, 22 September 2024

Hiu gergaji air tawar Danau Sentani

Danau Sentani di Papua ternyata ada hiu yang hidup di air tawar, ikan hiu ini terbilang unik karena punya bentuk kepalanya yang seperti gergaji. Hiu kepala gergaji (Pristis microdon) memang pernah menjadi ikonik bagi Danau Sentani.


Ikan unik ini telah beradaptasi dengan kehidupan di air tawar dan menjadi satu-satunya jenis ikan hiu yang diketahui hidup di lingkungan seperti itu. Menurut info terakhir kali ikan ini terlihat adalah pada tahun 1974, dan ikan tersebut merupakan ikan endemik di perairan Danau Sentani. 

Meskipun secara fisik ikan ini memiliki kemiripan dengan hiu, analisis mendalam menunjukkan perbedaan mendasar pada struktur insangnya yang lebih sesuai dengan karakteristik pari. Oleh karena itu, secara ilmiah ikan ini diklasifikasikan sebagai pari gergaji. Namun, sebutan "hiu gergaji" lebih populer di kalangan masyarakat umum.

Ada sebuah foto yang diambil oleh Hari Suroto dari Balai Arkeologi Papua yang mana telah menunjukkan bagian tubuh dari ikan hiu gergaji yang memang menyerupai gergaji ini menjadi bukti sejarah alam yang tersimpan di museum. Untuk melihat fotonya dapat dilihat di halaman situs Mongabay dengan judul Sejak 1974, Pari Gergaji Sentani Tidak Terlihat Lagi.

Ikan ini juga terbilang ikan purba karena terdapat motif ikan gergaji pada situs megalitik yang membuktikan bahwa ikan ini telah menjadi inspirasi dan simbol bagi masyarakat setempat sejak ribuan tahun lalu. Menurut Hari Suroto bahwa ikan gergaji memiliki nilai budaya yang tinggi bagi Suku Sentani dan menjadikan ikan gergaji sebagai objek lukisan kulit kayu.

Semoga infonya bermanfaat.


Lampung September 2024

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan