Tampilkan postingan dengan label oscar. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label oscar. Tampilkan semua postingan

Selasa, 08 Agustus 2023

Ikan pemakan kecebong

Kecebong atau anak kodok merupakan larva kodok yang berasal dari telur kodok dewasa. Kecebong akan hidup dalam air dan bisa bertahan lama di dasar perairan.

Sebagian besar keberadaan kecebong dapat menjadi hama dan gangguan bagi para pembudidaya perikanan karena akan memakan pakan yang diberikan pada ikan yang akan dibesarkan.

Namun demikian kecebong juga dapat berperan penting untuk ekosistem perairan seperti dapat mengendalikan populasi serangga juga dapat dijadikan makanan untuk ikan.

Bagi rekan pembaca yang hidup didaerah subur seperti di pedesaan kodok dewasa sering terlihat mengeluarkan telur dalam jumlah banyak kedalam permukaan air seperti kolam tanah hingga di aquarium.

Jika tidak terpantau maka telur tersebut akan segera menjadi kecebong yang sudah bisa berenang di dasar kolam sehingga pengelola kolam tidak tahu bahwa didalam kolamnya sudah ada kecebong.

Kecebong didalam aquarium
Kecebong dalam aquarium

Dalam kesempatan ini admin akan berbagi pengalaman yaitu pernah bahkan sering mengalami melihat ribuan telur kodok berantai yang sudah ada di dalam aquarium ikan hias lalu dipindahkan ke tempat lain memakai seser halus ikan hias.

Berdasarkan pengalaman hal ini terjadi saat populasi kodok meningkat dan menurut saya pribadi seperti ada musimnya dalam jangka waktu beberapa tahun sekali. Seperti pada bulan Juli 2021 populasi kecebong di kolam yang direkam.

Sesuai dengan judulnya yaitu ikan pemakan kecebong maka hasil penelusuran dan info di internet ada jenis ikan yang sangat menyukai pakan hidup kecebong atau berudu ini.

Berikut adalah beberapa ikan yang dapat memakan kecebong dan sudah dipraktekan oleh para youtuber. Calon hewan amfibi yang sering dianggap hama ini ternyata dapat dimanfaatkan sebagai pakan sampingan ikan hias predator dan peternakan.

Indukan Ikan lele

Menurut channel youtube LOMBOK KAMPUNG LELE bahwa ikan lele indukan lahap dengan kecebong dan rupanya youtuber spesialis lele ini sudah terbiasa memberikan kecebong pada peternakan lele.

Ikan Oscar

Ikan oscar berukuran induk juga suka memakan larva kodok, kita bisa melihat videonya di Channel Youtube BrotherD2S FishFarm. Dalam videonya ikan oscar yang dipelihara dalam aquarium mengejar kecebong dan langsung memakannya.

Sementara admin belum bisa menuliskan apa manfaat dan dampaknya seperti kandungan yang ada dalam tubuh kecebong hidup sebagai pakan ikan.

Semoga infonya bermanfaat dan membantu



Kuningan Agustus 2023



Kamis, 24 November 2022

Fakta ikan oscar

 Fakta ikan oscar

Fakta ikan oscar
Ikan Oscar 

Ikan oscar (astronotus ocellatus) merupakan ikan asli sungai Amazon Brazil, ikan jenis siklid ini memang layak dijadikan pilihan untuk sebagai penghuni aquarium karena tampilannya yang memikat juga memilki karakter tersendiri sehingga banyak orang yang menyukai untuk memeliharanya.

Terdapat beberapa fakta yang bisa admin tulis yang tentunya sangat menarik untuk dibaca dan menambah pengetahuan bagi penghobi ikan hias predator khususnya di Indonesia.

Berikut adalah uraian keseimpulan berdasarkan kumpulan info pengamatan dan pengalaman versi admin blog dc tentang ikan hias predator ini.

- Ada 12 jenis ikan oscar hybrid yang berada di pasaran saat ini yaitu Albino, batik. black tiger, cooper (tembaga), fire red, golden, lemon, red,  red albino, tiger, veil tail dan wild oscar. Menurut akun twitter @RISET_DEPOK bahwa beberapa jenis oscar hias didapat dari persilangan ikan oscar.

- Bersifat karnivora-omnivora memanfaatkan ikan dan tumbuhan sebagai makanan. Menurut penelitian ikan ini juga terbiasa makan tumbuhan untuk bertahan hidup.

- Corak dan paduan warna ikan ini sangat bagus dan terlihat kontras jika terkena cahaya terutama warna merah.

- Dapat di treatment warna sisik ikan dengan ragam cara agar warna lebih tegas dan dapat menaikan harga oscar biasanya para pakar akan memberikan makanan dengan nutrisi yang tinggi.

- Dihabitat aslinya ikan dapat tumbuh hingga 40 sampai 50 cm.

- Ikan hias yang populer di dunia dan disukai kolektor ikan hias predator.

- Ikan oscar merupakan ikan hias aquarium yang pandai dibanding ikan hias lainnya menurut info daya ingatnya panjang sehingga pemeliharanya dapat berinteraksi untuk melatih cara-cara unik dalam perawatan di aquarium.

- Pemeliharaan ikan oscar bisa hidup mencapai puluhan tahun.

- Menurut info dari dari blog bukalapak bahwa ikan oscar yang memiliki kelainan genetik harganya sangat mahal dan diburu oleh kolektor oscar karena unik dan jarang.

-sudah bisa dipijahkan dalam aquarium biasanya yang berukuran besar agar lebih optimal tutorialnya bisa dilihat di Youtube yang dilakukan oleh praktisi berpengalaman.

- Sudah tersedia pakan pelet khusus untuk pemeliharaan oscar yang mana dapat mempertegas corak dan warna.

- Telur ikan oscar bersifat menempel pada media yang di keluarkan induknya.

- Berdasarkan pengalaman admin bahwa ikan oscar pernah populer pada tahun 1980 an di Indonesia.

Demikian artikel ini ditulis semoga bermanfaat.



Kuningan November 2022

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan