Selasa, 02 Juli 2024

Maskoki jumbo Reza Goldfish Farm

Para penghobies ikan hias pasti sudah tidak asing lagi dengan Audrey A seorang youtuber ternama yang terkenal dengan kontennya seputar aneka satwa liar. Baru-baru ini ia berkesempatan untuk mengunjungi kolektor ikan maskoki jumbo milik Mutia dari Reza Goldfish Farm di bilangan Depok. Kunjungan ini bertujuan untuk meliput koleksi ikan maskoki jumbo dan super jumbo tersebut untuk vlognya.

Screenshot channel youtube Indo Exotic Animals

Audrey (King of The Jungle) terlihat sangat antusias saat melihat koleksi ikan maskoki jumbo milik Mbak Mutia yang mana ia tak henti-hentinya mengagumi keindahan dan keunikan ikan-ikan eksotis tersebut. 

Dalam vlognya di channel Youtube Indo Exotic Animals yang berjudul MENGUAK SUMBER MAS KOKI JUARA DUNIA !!! KAYA BAKSO MERCON, 30 JUTA PEREKOR ?!! yang diupload 28 Juni 2024 akan menunjukkan kepada para subscribernya berbagai jenis ikan maskoki jumbo hasil breeding khusus kontes serta memberikan tips-tips merawat ikan maskoki jumbo agar tetap tampil prima.

Terlihat dalam video vlognya koleksi ikan maskoki jumbo milik memanglah luar biasa. Ikan-ikan tersebut memiliki ukuran yang sangat besar, bahkan ada yang mencapai panjang hingga beberapa belas cm. Tak hanya itu, ikan-ikan ini juga memiliki warna yang sangat indah yang sangat beragam.

Di dunia ikan Maskoki Reza Goldfish Farm dikenal sebagai maestro di balik keindahan ikan maskoki oranda. Berbekal dedikasi dan pengalaman selama bertahun-tahun telah menghasilkan ikan-ikan oranda dengan kualitas juara yang memukau para pecinta ikan hias. 

Hasilnya farm ini telah sukses menghasilkan berbagai jenis oranda dengan kualitas yang terbilang fantastis. Ikan-ikannya terkenal dengan jambul yang indah dan proporsional, bentuk tubuh yang ideal, serta warna yang cerah dan cemerlang. Tak heran maskoki hasil breednya selalu menjadi pemenang di berbagai kontes Maskoki bahkan pernah Grand Champion.

Menurut penuturannya Mbak Mutia awal terjun ke bisnis ikan hias adalah diawali menjadi suplier ragam ikan hias yang dikirim ke toko-toko sekitar tahun 2003-2004. Tak lama menjadi suplier ia memulai breeding sendiri dengan menyewa lahan yang kemudian lahan sewa tersebut dibeli pada tahun 2011. 

Keahlian dalam breeding didapat dari beberapa petani ikan hias di Parung dan kini sudah terlatih dan menjadi master dalam membudidayakan ikan maskoki unggulan seperti menyortir ikan dan pengetahuan mutasi warna pada ikan maskoki juga tekhnik grooming maskoki.

Salah satu kunci untuk memelihara ikan maskoki yang berasal dari indukan unggul adalah penggunaan filter (high spec) yang baik pada sistem water treatmentnya dan jumlah populasi pemeliharaan yang terbatas, juga tentu saja pelet khusus (premium) sangat menentukan untuk pertumbuhan maskoki agar bisa berukuran jumbo. Pemberian pakan pada ikan maskoki di farmnya termasuk sangat tinggi yaitu sangat sering diberikan yang mana bisa diberikan sebanyak 12 kali pemberian pakan dimulai dari jam 7 pagi.

Sebagai info untuk ikan baby kualitas kontes dihargai Rp. 2 juta perekor dan kualitas fancy dihargai Rp. 500 ribu, sementara ikan yang berukuran jumbo dihargai sangat tinggi yaitu sekitar Rp.35 juta perekornya.

Semoga infonya bermanfaat.


Kuningan Juni 2024

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan akan di moderasi dulu

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan