Jurnal penetasan artemia merek Supreme tanpa menggunakan aerator. Rencananya artemia berukuran kecil ini akan dibesarkan hingga berukuran dewasa.
Makanan artemia rencananya adalah sprirulina powder sesuai dengan rekomendasi youtuber yang sudah berhasil membesarkan selama kurang lebih 1 bulan.
Jurnal Proses penetasan
Telur artemia menggunakan merek Supreme karena daya tetasnya bagus dan dapat direkomendasikan.
Alat yang digunakan adalah :
- Aquarium ukuran panjang 25 cm x tinggi 25 cm x lebar 25 cm.
- Garam krosok.
- Air tawar pH normal yaitu 7.
Tanggal 10 Desember dimulai penetasan artemia dengan menggunakan komposisi air 3 liter dan 90 gram garam krosok yang dimasukan dalam aquarium bersamaan dengan telur artemia. Penetasan dimulai jam 10 pagi.
Tanggal 11 Desember dilakukan pemeriksaan aquarium sekitar jam 21:06 malam ada yang menetas beberapa saja.
Tanggal 12 Desember semakin banyak yang menetas dan bergerombol dipinggir sisi aquarium. Jika disinari senter maka artemia akan menghampiri sinar senter.
Video dokumentasi admin dibawah adalah contoh artemia bergerombol pada saat penetasan sebelumnya.
Tanggal 14 Desember artemia dipindahkan ke bak besar karena sudah semakin banyak yang menetas. Pemindahan dilakukan dengan cara menyinari dengan senter disisi aquarium agar artemia berkumpul lalu dihisap dengan selang aerator. Cara ini masih cara lama karena masih ada sebagian cangkang yang ikut terhisap oleh selang namun masih dinilai efektif, jika menggunakan cara baru adalah menggunakan alat yang mengandung magnet dimana alat tersebut dapat memisahkan cangkang telur lebih cepat karena menempel pada alat magnet tersebut sehingga sangat bersih saat pindah tempat baru dan berisi murni artemia.
Bak besar pendederan artemia umur 3 hari |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Pesan akan di moderasi dulu