Bagi para pecinta ikan hias, ikan siklid asal Danau Afrika merupakan ikan klangenan yang amat cantik keindahan warnanya yang memukau dan tingkah lakunya yang lincah serta keragaman jenisnya menjadikan ikan-ikan pipih ini menjadi perhatian di kalangan penghobi.
Di Youtube khususnya terdapat banyak channel yang membahas dan memperlihatkan keindahan siklid dari perairan sungai dari berbagai penjuru dunia. Channel-channel Youtube ini memberi informasi yang membawa penghobi pada petualangan visual seperti untuk melihat cara memberi makan dan karakter teritorialnya daripada jenis ikan siklid pada umumnya.
Om Audrey ( King of the jungle) Pemilik channel AUDREY A pecinta ragam satwa liar dan kolektor ikan-ikan impor yang akan memberikan info terkait ikan-ikan asal Afrika yang di budidayakan di farm Chiclid Jakarta. Videonya dikemas dengan apik dan menampilkan gambar yang jernih dan detail, yang mana saat menonton video vlognya akan diajak untuk menyelami dunia ikan siklid yang penuh warna dan dinamis. Bagi para pemula yang tertarik dengan Siklid Afrika dan Siklid Amerika video vlog ini menjadi sumber informasi yang berharga karena narasumber sudah memahami ragam ikan siklid yang tersebar seperti Afrika, Amerika, Asia dan Madagaskar.
Dalam videonya ia berkesempatan meliput Noval yaitu seorang breeder ikan siklid yang sudah familiar oleh para penghobi. Kolektor dan breeder spesial siklid ini memang termasuk luar biasa karena bisa mengumpulkan ragam siklid dari Afrika khususnya dari Danau Malawi. Youtuber yang sering meliput ragam satwa liar ini sangat tertarik dengan keberadaan deretan aquarium berukuran besar yang berada di tengah pemukiman warga yang ternyata terdapat ikan-ikan pipih penuh warna dari luar perairan Indonesia.
Menurut Noval bahwa ikan-ikan siklid yang dipelihara masih sangat jarang ditemukan di Indonesia dan ada beberapa ikan yang impor, dan ikan lainnya sedang dalam pengembangan agar menghasilkan anakan hasil breeding untuk dijual pada para penghobi yang nantinya bisa berharga terjangkau. Spesialis siklid dragon blood ini juga mengembangkan ikan hibrida seperti jendral siklid nama sebutan lokalnya di Indonesia, keunikan dari ikan ini adalah sering memangsa mata dari ikan-ikan lain di alam liarnya. Ikan-ikan siklid yang dijual di farmnya dimulai dari puluhan ribu sampai 1 juta rupiah perekornya dengan kualitas ikan sangat bagus dan rata-rata sudah bisa makan pelet. Menariknya di farm juga ada ikan jenis parrot, yang menurutnya ini adalah ikan parrot asli yang mana ikan parrot berwarna yang selama ini merupakan hasil kawin silang dari ikan red devil dan ikan parrot yang berada di ruangan indoor farmnya.
Ikan Parrot asli di Farm Screenshot Channel Youtube AUDREY A |
Menurut admin untuk memelihara ikan siklid Afrika ini diperlukan pengetahuan yang cukup untuk memahami kebutuhan dan karakteristiknya seperti yang dialami oleh Noval saat ikan siklid betina yang bisa menjadi ikan jantan secara alamiah. Bagi para penghobi yang ingin memeliharanya bisa belajar dan mencari informasi mengenai siklid bisa didapat dari komunitas CHI yang merupakan kumpulan penghobi ikan siklid di internet yang menjadi wadah bagi para kolektor untuk saling berbagi informasi, pengalaman, dan tips memelihara ikan siklid. Walaupun keindahannya memukau ikan-ikan siklid ini tetap dipertahankan didalam aquarium dan tidak dilepasliarkan ke perairan asli di wilayah Indonesia karena bisa menjadi ikan invasif.
Semoga infonya bermanfaat
Kuningan Juni 2024
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Pesan akan di moderasi dulu