Artikel review video youtube kali ini adalah tentang pebisnis ikan arwana yang membuka toko showroom penjualannya di Tangerang Banten berdasarkan dari hobinya memelihara ikan eksotis seperti Superred. Video ini diupload di situs youtube oleh channel CrazyRed Arowana pada tanggal dengan judul Suka Duka Bisnis Arwana.
Ikan arwana berjuluk ikan naga ini bukan hanya sekadar hewan peliharaan di balik keindahan sisiknya yang besar tersimpan potensi bisnis yang sangat menjanjikan. salah satu pebisnis sukses di bidang ikan hias ekslusif Koh Erick merupakan sosok yang mungkin tak pernah terpikirkan akan menjadi salah satu pemain retail di industri ikan hias Indonesia.
Berawal dari hobi memelihara ikan arwana di lingkungan rumah, ia kini menjadi praktisi, penghobies dan pebisnis ikan arwana yang namanya cukup diperhitungkan di dunia aquatic. Perjalanannya penuh liku, namun semangat dan dedikasinya berhasil mengubah hobinya menjadi ladang bisnis dari ikan asli dan berkarakter kebanggan Indonesia.
Terlihat dalam video galeri Red Formosus Aquatic ini bukan hanya tempat untuk memamerkan koleksi ikannya, tetapi juga menjadi destinasi bagi para pecinta ikan hias. Desain galeri arwana mewah ini menggabungkan unsur modern dengan sentuhan klasik misalnya dinding kaca besar serta sisten pencahayaan yang lembut dengan tampilan ornamen yang membuat koleksi ikan arwana di galeri terlihat cantik. Ikan arwana yang dipajang mulai dari jenis-jenis yang langka yang bernilai tinggi dipasaran.
Berdasarkan pengalaman dari Koh Erik dalam bisnis ikan arwana ada suka dan dukanya, seperti yang dituturkannya dalam vlog video seperti ikan yang masih bahan dan sudah digrooming dengan baik lalu dipinang oleh penghobies merupakan kebangaan tersendiri sedangkan duka yang pernah dialaminya adalah pada ikan arwana yang mengalami kematian saat dipelihara walaupun ada cara untuk meminimalisir, namun namanya mahluk hidup pasti mengalami kematian.
Menurutnya saat membagikan tips bagi para pebghobies ikan arwana pemula ketika ingin membeli ikan arwana dari ukuran anakan, bahwa perlu diperhatikan pada kerapihan ikan seperti salah satunya adalah pada bagian sungut ikan arwana karena sungut itu akan susah tumbuh kalau hilang.
Untuk memulai memelihara ikan dari anakan agar bisa tumbuh besar dan optimal ia menyarankan untuk menempatkan ikan arwana dalam aquarium yang cukup besar seperti ukuran panjang 120 cm dengan lebar 60 cm dan tinggi 60 cm sudah cukup untuk pemeliharaannya.
Sementara info tentang makanan hidup yang direkomendasikan adalah yang mengandung protein tinggi dan kalsium untuk memaksimalkan pertumbuhannya seperti anakan ikan gabus, kodok dan kecoa. Untuk pakan jenis kecoa bukan menggunakan kecoa dari sumber yang kotor semisal dari got comberan namun dari kecoa yang sudah diternakan yang kini sudah dijual frozen khusus pakan ikan arwana.
Koh Erick menunjukkan sisi lain yang tak kalah menarik saat sesi tanya jawab yang mengedukasi tentang bisnis, ia dengan terbuka berbagi cerita tentang perjalanan bisnis ikan arwana yang dimulai sejak masa pandemi di Indonesia, mulai dari pengusaha di industri besi yang akhirnya juga jatuh cinta pada dunia ikan arwana jenis superred.
Semoga infonya bermanfaat.
Kuningan Agustus 2024