Ikan presto

Ikan presto

Sabtu, 15 November 2025

Mesin pemipil jagung ukuran sedang

Artikel review video youtube kali ini adalah dari channel youtube mbah wo yang diupload pada tanggal 1 Agustus 2020 dengan judul " tes mesin pemipil jagung/ perontok jagung mini yang ke 2,". 


Mesin pemipil jagung, atau mesin perontok jagung, adalah alat yang memiliki fungsi penting dalam proses panen, yaitu skan memisahkan biji jagung dari tongkolnya. Jika dahulu petani harus melakukan pekerjaan ini secara manual dengan tangan yang memakan waktu dan tenaga, kini ada solusi yang jauh lebih efisien yaitu Mesin Pemipil Jagung yang berukuran sedang. 

Mesin pemipil jagung mini adalah versi kecil dari mesin pemipil jagung industri yang besar. Keunggulannya ada pada ukurannya yang ringkas, membuatnya sangat portabel, dan cocok digunakan oleh petani skala kecil atau skala rumahan. 

Karena ukurannya yang terbilang ringkas, mesin ini tidak membutuhkan lahan atau ruang penyimpanan yang besar, dan biasanya lebih hemat energi dibandingkan segera yang berukuran besar. Sumber penggeraknya pun beragam, mulai dari motor listrik kecil, mesin bensin hiingga model yang bisa disambungkan ke bor daya listrik tangan.

Fungsi mesin ini adalah akan mempercepat dan mempermudah proses pemipilan dimana dengan menggunakan mesin pipil dapat merontokkan biji jagung jauh lebih cepat daripada melakukannya secara manual, sehingga dapat mengurangi biaya tenaga kerja dan mempersingkat waktu pasca-panen. 

Hal ini tentunya sangat membantu untuk segera mengolah atau menjual hasil panen. Secara desain, mesin ini dibuat sederhana agar mudah dioperasikan dan dirawat, tentunya fokus pada efisiensi pemisahan biji jagung dari tongkolnya.

Meskipun ukurannya terbilang kecil, alat ini mumpuni memberikan dampak besar dalam peningkatan efisiensi kerja di sektor pertanian skala kecil. Mesin pemipil jagung dalam video merupakan salah satu contoh penerapan teknologi sederhana yang berhasil membantu para petani agar bekerja lebih cepat, lebih ringan dan mendapatkan hasil panen yang lebih maksimal. 

Seperti diketahui biji jagung kaya akan karbohidrat yang mudah dicerna dan diubah menjadi energi cepat oleh ternak. Energi ini sangat penting untuk mendukung pertumbuhan yang cepat dan efisien, terutama pada ternak yang dibudidayakan untuk diambil dagingnya, seperti ayam pedaging (broiler). 

Selain energi, jagung juga menyumbang protein dan lemak esensial yang penting untuk perkembangan tubuh ternak. Oleh karena itu, mesin pemipil jagung ini menjadi penghubung penting yang memastikan biji jagung berkualitas tinggi tersedia dalam jumlah besar untuk memenuhi kebutuhan khususnya sektor pakan ternak yang terus meningkat.

Semoga infonya bermanfaat.




Kuningan November 2025

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan akan di moderasi dulu

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan