Rabu, 14 Agustus 2024
Produksi ribuan lobster air tawar di Boyolali
Rabu, 26 Juni 2024
Usaha pembesaran ikan eksotis
Artikel ini akan menjadi panduan sederhana yang mudah dipahami bagi rekan pembaca yang ingin terjun ke dunia bisnis ikan hias yang bisa berpotensi menghasilkan uang. Untuk memulai usaha dari awal dimulai dari pemilihan jenis ikan, persiapan kolam dan alat pendukungnya seperti aertor, pompa submersible dan filter aquarium.
Dalam memulai usaha ikan hias adalah memilih jenis ikan yang tepat dan pelajari jenis ikan apa yang sedang populer dan digemari oleh para penghobies. Sebelumnya kita dapat melakukan riset pasar melalui toko ikan hias, komunitas online, atau pameran ikan hias. Pilihlah jenis ikan yang berpotensi stabil dan juga memiliki harga yang tinggi dan dipasaran seperti ikan arwana, botia badut, discus atau maskoki.
Ikan maskoki merah putih orange berwarna cerah dan kontras diminati penghobi screenshot akun snack video Indo Dragon |
Selanjutnya pelajari teknik pembesaran yang tepat untuk jenis ikan yang yang sudah dipilih dan pahami cara pemberian pakan yang benar-benar disukai dan cocok oleh ikan agar ikan yang dibesarkan akan tumbuh optimal dan memiliki warna cerah yang kontras. Rawatlah ikan-ikan eksotis ini dengan sepenuh hati dan pastikan ikan hias yang dibesarkan mendapatkan pakan yang bergizi serta air yang berkualitas baik seperti perlakuan grooming ikan maskoki.
Semoga artikelnya bermanfaat.
Selasa, 14 Mei 2024
Usaha sampingan pembesaran ikan hias nemo
Usaha pembesaran ikan nemo skala rumah Screenshot channel youtube Gobang Aquatic |
Semoga infonya bermanfaat.
Kuningan Mei 2024
Sabtu, 23 Maret 2024
Peluang bisnis menjual ikan hias
Ikan hias |
Menurut pantauan admin bisnis ikan hias menawarkan berbagai keuntungan dan permintaan pasar yang lumayan tinggi ikan hias seperti cupang, guppy, koi dan neon tetra selalu dicari oleh para penghobi ikan. Dengan modal awal yang terbilang minim, rekan pembaca bisa mendapatkan keuntungan hingga dua kali lipat.
1. Orang akan membeli ikan hias karena butuh suasana rileksasi untuk dirinya sendiri dan bersama keluarganya.
2. Karena di rumahnya ada aquarium yang mengangur makanya perlu ada ikan hias yang bisa dipelihara.
3. Ikan hias dirumah mengalami kematian dan harus di beli lagi yang baru
4. Karena mereka sudah ada bakat hobi memelihara ikan untuk memeliharanya.
5. Senang budidaya perikanan sehingga mereka membeli indukan ikan di toko untuk berusaha dan memijahkan sendiri.
6. Membeli ikan hias yang unik lalu dibesarkan yang kemudian bisa disewakan untuk acara tertentu sebagai hiasan.
7. Sebagai bagian dari gaya hidup memelihara ikan yang sedang trending.
8. Ingin mempelajari karakter ikan hias yang dibelinya lalu di dokumentasikan melalui video lalu di upload ke situs Youtube, maka peluang videonya di monetasikan bisa terbuka lebar, karena video tentang ikan hias banyak sekali yang menonton.
9. Membeli anakan ikan untuk usaha pembesaran yang memiliki peluang untuk diekspor dan nilai jual lebih tinggi nantinya. Tentunya mereka dalam usaha ini akan memberikan makanan untuk pencerah warna, biasanya ikan hias seperti diskus atau koi.
Melihat alasan diatas memulai usaha ikan hias cukup diperhitungkan walaupun bukan kebutuhan utama, namun menjadi kebutuhan yang menyenangkan bagi para penghobi ikan.
Dengan strategi pemasaran yang tepat kita bisa menjangkau pembeli dari berbagai daerah misalnya dengan membuat situs website. Buatlah website yang menarik dengan katalog ikan hias yang akan dijual.
Dengan demikian bisnis penjualan ikan hias secara online adalah peluang usaha yang tidak hanya menguntungkan tetapi juga menyenangkan. Dengan strategi yang tepat perlahan kita bisa mengembangkan bisnis ini menjadi sumber pendapatan yang lumayan menguntungkan.
Rabu, 28 Februari 2024
Usaha peralatan pendukung ikan hias
Artikel kali ini adalah tentang peluang dari usaha peralatan pendukung ikan hias sebagai usaha sampingan dan potensi keuntungannya.
Pompa celup listrik merek Aquaman |
Dengan memanfaatkan era digital peluang yang menguntungkan ini bisa dibantu dengan cara menjual secara online lewat marketplace atau media sosial yang potensinya dapat menjangkau pasar yang lebih luas. Ada beberapa teknik untuk menjual produk secara online lewat media online yaitu dengan teknik SEO dan cara ampuh bermedia sosial dengan menggunakan teks akurasi tinggi agar mudah ditemukan yang mencari informasi sebuah produk.
Dengan demikian usaha peralatan pendukung ikan hias merupakan peluang bisnis yang menjanjikan dengan potensi keuntungan yang lumayan.
Sabtu, 27 Januari 2024
Peluang dari jahe (pengepul) di Kuningan
Jahe merupakan komoditas pertanian yang banyak dicari sampai sekarang, rempah kaya manfaat untuk kesehatan ini memiliki potensi usaha yang baik karena permintaan jahe yang terus meningkat sehingga membuka peluang yang luas bagi siapa saja yang tertarik ke dunia pertanian.
Olahan Jahe bubuk sachet merek Tabura |
Menurut rekan admin sebagai pemasok jahe di Desa Caracas Kuningan bahwa pengepul jahe merupakan peluang usaha yang menguntungkan karena jahe adalah rempah yang bisa diekspor dan diserap cepat pasar dalam negeri, akan tetapi ada waktu naik dan turunnya harga dan ini dianggap hal yang wajar. Pengepul jahe perlu memiliki strategi usaha yang tepat untuk dapat bersaing di pasar dan membangun hubungan baik dengan para petani.
Dengan demikian komoditas jahe dapat dijadikan peluang usaha yang menarik dan tentu dapat menguntungkan pengelolanya baik itu menanam jahe secara mandiri atau menjadi pengepul.
Semoga infonya membantu.
Info:
Bagi rekan pembaca yang ingin membeli rempah penghangat ini bisa menghubungi admin blog dc bersama rekan pemasok jahe.
Kuningan Januari 2024
Jumat, 08 September 2023
Peluang membuat pelet ikan
Pakan ikan hias |
Ikan koi memakan pelet apung |
Selasa, 04 April 2023
Tentang Peluang Usaha beternak ikan Gabus
Ikan Gabus merupakan ikan air tawar konsumsi yang diminati pasar di Indonesia, hasil olahannya saat dimasak enak dan lezat kita bisa mencari beberapa rumah makan yang menyediakan masakan ikan gabus.
Ikan Gabus juga bagus dan memiliki manfaat untuk kesehatan seperti dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan mempercepat penyembuhan setelah operasi.
Peluang usaha beternak ikan gabus sepertinya layak dilirik saat ini karena kondisi perairan tawar di Indonesia mumpuni sekali sebagai tempat pembudidayaannya.
Kunci dalam beternak ikan gabus adalah menjaga kualitas airnya karena akan mempengaruhi pertumbuhan ikan gabus sehingga para calon pengusaha akan mendapat keuntungan.
Perlu diketahui bahwa dalam pemeliharaan ikan Gabus perlu perawatan yang intensif karena dalam pemeliharaanya dapat ditemui beberapa penyebab ikan mengalami sakit atau tidak normal maka kita perlu mengetahui dasar-dasar dalam memelihara ikan.
Untuk membudidayakan ikan gabus bisa dijalankan melalui kolam sistem bioflok berbahan terpaulin yang kini menjadi trend dalam membudidayakan perikanan, menurut pengalaman admin bahan terpaulin ini kuat dan cocok sebagai modal usaha beternak perikanan.
Rekan pembaca bisa melihat video di Youtube bahwa kolam bulat ini bisa menampung ribuan ekor bibit ikan gabus yang nantinya akan dijual pada konsumen yang membutuhkan ketika sudah waktunya panen.
Pemasaran hasil budidaya
Menurut pantauan blog dc untuk memasarkan ikan gabus yang sudah populer di Indonesia ini bisa dilakukan sendiri oleh peternak sekaligus pengusaha yaitu dengan cara menjualnya ke pasar tradisional atau pada tetangga sekitaran rumah, atau bisa juga memanfaatkan jaringan online seperti media sosial untuk menjangkau pasar yang lebih luas apalagi di zaman yang sudah canggih ini kita sangat dimudahkan untuk memasarkan produk didukung dengan adanya pengantaran kurir online yang sedang marak saat ini.
Semoga artikel ini bermanfaat dan memotivasi bagi rekan pembaca yang ingin beternak dan membudidayakan ikan gabus dengan intensif sebagai peluang usaha di Indonesia.
Kuningan April 2023
Jumat, 03 Maret 2023
Tentang Tribelio yang powerful untuk marketing
Tribelio adalah platform digital yang saat ini hangat dibicarakan di internet sebagai pendukung marketing digital.
Tribelio asli buatan orang Indonesia dan pembuatnya adalah seorang coach pakar digital marketing yang sudah berpengalaman serta mahir dalam dunia IT.
Admin Blog dc sudah sering melihat video Denny Santoso yang mana sangat membantu sekali untuk mengembangkan bisnis secara online karena ia sendiri merupakan coach terpercaya sebagai praktisi sukses dan berhasil membangun personal brandingnya melalui buku-bukunya.
Salah satu keunggulan ilmu marketing dan sudah terbukti berhasil adalah ilmu teknik List Building yang mana teknik ini dapat mengumpulkan data calon pembeli yang memang tertarik untuk membeli produk yang kita tawarkan serta cara up sale bagaimana cara mereka yang sudah di prospek akan loyal dan tentunya sudah mengenal dengan brand dan pebisnisnya.
Hampir semua usaha yang berkaitan dengan massa atau orang-orang yang berminat dengan sebuah produk bisa memakai plaform ini seperti Agen Asuransi, MLM, bahkan menjual ikan hias dan peralatannya pun pernah dibahas khusus oleh coach yang gemar dan berawal sukses dari dunia fitness ini.
Teknik List Building dengan dukungan platform Tribelio ini memang Powerful karena fiturnya lengkap seperti membuat Landing page dan sistem pengumpulan data customer yang tersimpan aman dalam server yang dikelola oleh Team Tribelio.
Menurutnya dan sering dikatakan dalam videonya bahwa teknik ini bisa diibaratkan sebagai kolam yang banyak ikannya dengan kata lain ikan tersebut adalah customer yang sudah di prospek dan terjalin hubungan baik dengan pebisnis tersebut.
Semoga artikel ini dapat menginspirasi rekan pembaca dan tertarik untuk mengetahui bagaimana cara belajar membuat sistem list building di internet dan panduannya dapat melihat Youtube Denny Santoso.
Kuningan Maret 2023
Kamis, 09 Februari 2023
Peluang usaha ikan hias dengan sistem list building
Usaha ikan hias dan alat pendukungnya merupakan peluang usaha yang menguntungkan dan bisa menghasilkan pundi-pundi yang lumayan bagi pelaku usahanya.
Berjualan komoditas ikan hias sudah dapat dibuktikan dan sudah bertahan lama keberadaannya terutama di Indonesia.
Banyak konten video di situs Youtube yang memperlihatkan bahwa usaha dan memelihara ikan hias menjadi konten video yang menarik dan banyak yang melihat, tentunya konten tersebut diminati oleh masyatakat.
Banyak alasan orang-orang untuk memelihara ikan hias dalam aquarium salah satunya adalah selain memperindah ruangan ikan hias juga berdampak baik bagi pemeliharanya untuk mengatasi stres saat menjalani aktivitas rutinitas kerja setiap hari.
Dengan demikian ikan hias termasuk salah satu peluang usaha yang dapat memberikan pemasukan atau pendapatan dan tentunya ini dipengaruhi oleh pasar di wilayahnya.
Menjual Ikan Hias di Era Digital
Menurut admin blog dc, saat era digital sekarang yang mana sudah canggih dan memudahkan jangkauan kerja, contoh sederhana sebuah handphone Android dapat memberikan notifikasi atau pemberitahuan saat ada beragam pesan digital masuk seperti ada email yang masuk.
Kecanggihan teknologi handphone tersebut dapat dimanfaatkan sebagai alat pemasaran untuk menjual suatu kepada orang-orang yang tertarik dan sudah melalui tahapan prospek melalui teknik list building dimana cara ini efektif menjual pada orang yang tepat dan membutuhkan.
Menurut Denny Santoso yang merupakan ahli digital marketing bahwa menjual dengan prospek yang tepat akan terbantu menaikan omset penjualan dengan cara list buiding
Jujur admin blog dc sangat tertarik dengan sistem Tribelio yang dikemas oleh ahli digital meketing Denny Santoso saat melihat konten Youtubenya dengan judul " Binis Ikan Hias dapat 1,5 Milyar dengan Tribelio- Bussines Idea Series".
Bagi rekan pembaca yang tertarik bisa melihat videonya agar lebih detail dan videonya sangat memotivasi untuk pelaku usaha.
Kuningan Februari 2023
Sabtu, 09 April 2022
Peluang dan analisa usaha Neon tetra
Ikan neon tetra merupakan ikan hias berukuran kecil yang cocok untuk aquarium aquascape dan sudah populer di kalangan penghobi ikan hias.
Ikan tersebut layak untuk di budidayakan untuk memenuhi keperluan pasar ikan hias di Indonesia bahkan peminatnya sampai ke luar negeri melalui ekspor.
Usaha budidaya ikan asal sungai Amazon ini sudah bisa dibudidayakan di Indonesia seperti pembudidaya ikan hias di daerah Depok yang sudah menjadi ikon di sana.
Peluang usaha budidaya
Menurut pantauan blog dc Peluang bisnis budidaya ikan hias ini sangat bagus karena permintaan dan harga ikan neon tetra stabil dipasaran. Menurut info yang didapat dari siaran channel Youtube yang mana para petani atau breeder banyak dihubungi oleh para pembeli dari kios ikan hias dan pelaku eksportir ikan hias Indonesia untuk mensuplai neon tetra.
Air untuk budidaya
Air yang digunakan menggunakan air tanah namun dioptimalkan dengan kondisi yang cocok untuk indukan Neon tetra agar bisa memijah secara alami, misalnya memakai campuran daun ketapang yang dimasukan kedalam air pemijahan.
Indukan neon tetra betina yang baik adalah sudah berumur 6 bulan terlihat badannya agak membesar juga garis neonnya sudah cembung keluar yang mana indukan sudah mengandung telur. Lihat gambar di bawah ini
Indukan neon tetra betina matang gonad |
Analisa usaha budidaya sepasang indukan neon tetra jantan dan betina sederhana
Analisa dimulai dari sepasang indukan jantan dan betina yang sudah matang gonad, aquarium dan pakan serta pendukungnya.
Modal yang diperlukan diantaranya
1 ekor jantan neon tetra Rp. 3.000
1 ekor betina neon tetra Rp. 3.000
1 buah aquarium 20x20×20 cm jantan Rp. 25.000
1 buah aquarium 20×20×20 cm betina Rp. 25.000
1 buah aquarium kecil 20x20x20 cm untuk pemijahan Rp. 25.000
Aerator kapasitas 5 watt Rp. 30.000
Selang aerator 6 meter × 2000 = Rp. 12.000
Cabang aerator kran 3 lubang Rp. 8500
Batu aerasi 3 x 3000 = Rp. 9000
1 buah aquarium ukuran besar 30x30x100 cm untuk pendederan anak Rp. 250.000
1 bungkus daun ketapang Rp. 5.000
1 bungkus pakan indukan pelet udang Rp. 5500
1 set pakan anakan artemia eceran Rp. 25000
Modal yang dibutuhkan adalah Rp. 426.000
Analisa hasil pemijahan
Sepasang indukan jantan dan betina yang berhasil memijah akan menghasilkan telur sekitar puluhan telur, namun telur-telur tersebut biasanya tidak sepenuhnya menetas semua diperkirakan sekitar beberapa puluh telur yang bisa berhasil menetas, katakanlah sekitar 30 telur yang berhasil menetas dan dibesarkan sampai sudah siap jual.
30 anakan x Rp. 400 perekor (umur 1 bulan) = Rp. 12.000
Dengan demikian hasilnya bisa dikatakan sangat lumayan sekali dari sepasang bisa menghasilkan pendapatan belasan ribu rupiah perbulan.
Jika sudah berhasil dari sepasang bisa berlanjut dengan perluasan usaha dengan menambahkan jumlah aquarium indukan dan pakan, rekan pembaca dapat menganalisanya lebih lanjut berdasarkan dari 1 paket usaha budidaya ini.
Ini masih analisa usaha sepasang indukan dan menurut admin blog dc aquarium indukan jantan dan betina masih bisa dioptimalkan untuk beberapa indukan, namun untuk aquarium pemijahan harus masing masing dalam jumlah sepasang karena ikan neon tetra biasa memijah 1 banding 1.
Menurut info dari breeder efektif pemakaian induk bisa berlangsung hingga 1 tahun sementara indukan yang sudah afkir tersebut bisa dijual ke kios ikan hias.
Mengenai pakan anakan dan indukan yang masih tersisa masih bisa bertahan lama jika disimpan di tempat yang teduh usahakan tidak terkena suhu lembab yang bisa menimbulkan jamur pada pakan.
Mengenai pemasaran bisa dijual melalui online atau berhubungan langsung dengan toko ikan hias terdekat di sekitar tempat budidaya atau eksportir ikan hias.
Semoga infonya dapat bermanfaat
Kuningan April 2022
Catatan :
-Harga aquarium merupakan buatan sendiri dan membeli kaca di toko kaca yang sudah dipotong dengan rapih berikut perekatnya.
-Hitungan analisa diatas masih perkiraan akan tetapi sudah hampir mendekati.
Minggu, 17 Februari 2013
Peluang bisnis ternak ikan guppy
Siapa yang tidak tertarik dengan keelokan dan keindahan ikan guppy.
Ikan hias mungil berekor lebar ini memiliki ragam warna pada tubuhnya.
Hingga kini ikan hias eksotis ini selalu banyak peminatnya terutama bagi pecinta ikan hias air tawar.
Saat ini harga pasaran ikan guppy di toko ikan hias dihargai Rp. 1500 - 2000 per ekornya bahkan ada yang mencapai puluhan ribu (tergantung jenis strain unggulan).
Biasanya untuk menikmati keindahannya di aquarium orang-orang akan membeli dalam jumlah yang banyak,
karena ikan berjuluk seribu luput ini akan tampak indah dipandang jika berenang dan bergerombol di dalam aquarium.
Apalagi jika aquarium di lengkapi dengan lampu hias dan tanaman air.
Menariknya ikan guppy juga dapat dijadikan peluang bisnis yang menguntungkan, yaitu dengan membudidayakannya.
Bahkan di lahan perkotaan ikan ini dapat dengan mudah diternakan, mengingat guppy termasuk ikan hias yang tidak cengeng asalkan kondisi air tidak tercemar dengan bahan pelarut yang membahayakan.
Peluang bisnis ternak guppy
Artikel ini merupakan hasil rangkuman singkat dari majalah Trubus yang terbit pada tahun 2003.
Isi artikel mengulas seorang yang sukses beternak ikan guppy di Jakarta timur, dengan judul "Panen Rp 5 juta dari halaman", lahan yang dipakai halaman depan rumah dengan luas 100 meter persegi.
Adalah Ahmad Yusuf menanamkan modalnya untuk membuat puluhan aquarium ukuran 100x30x35 cm untuk tempat indukan dan pembesaran burayak yang ditaruh pada rak-rak kayu bersusun tiga,
Dengan manajemen yang baik aquarium pembesaran sebanyak 60 buah dibagi menjadi 3 kelompok yaitu umur 1 bulan, 2 bulan dan 3 bulan.
Setiap kelompok umur dipelihara 20 aquarium yang masing-masing diisi 300 ekor.
Sementara untuk proses pemijahan ia menggunakan 4 kolam permanen sedalam 30 cm dan pembesaran larva memanfaatkan baskom plastik berdiameter 30-40 cm.
Alhasil dengan memanfaatkan lahan halaman tersebut dalam sebulan ia dapat menghasilkan 6000 ekor dan mendapat laba Rp. 5 juta.
Untuk memasarkannya ia memasok ke seorang pelanggan di kawasan Menteng, Jakarta.
Lambat laun permintaan pun datang dari berbagai daerah luar kota, seperti bandung, Semarang, dan Malang.
Menurut Yusuf puncak penampilan ikan guppy bisa bertahan 3 sampai 4 bulan saja, setelah berumur 7 bulan tubuh ikan mulai bungkuk dan ekornya layu, sehingga mau tidak mau konsumen membeli ikan guppy yang baru dan tampil lebih prima.
Dengan demikian peluang bisnis ternak guppy memang berpotensi menghasilkan keuntungan yang sangat baik dan memiliki harga tinggi perekornya.
Apalagi pakan yang diberikan bisa memakai kutu air yang mana pakan alami ini dapat dicari bahkan dibudidayakan sendiri sehingga beban biaya untuk kelangsungan hidup ikan ini dapat di perkecil.
Semoga infonya bermanfaat