Ikan bandeng (Chanos Chanos) adalah ikan konsumsi air payau yang memilki cita rasa daging yang sangat khas dan bernilai ekonomis dipasaran ikan konsumsi di Indonesia.
Ikan bandeng hidup di perairan tropis dan subtropis termasuk di Indonesia. Ikan bersisik warna keperakan ini memiliki potensi yang hebat untuk diperdayakan karena salah satu komoditas perikanan yang penting di Indonesia.
Berikut adalah beberapa informasi dari potensi ikan bandeng yang bisa admin tulis berdasarkan info dari artikel yang beredar di internet.
Ikan bandeng frozen food
Saat ini ikan bandeng diolah dengan cara presto yaitu duri yang terdapat pada ikan dibuat sangat lunak sehingga dapat dikunyah oleh penikmat ikan bandeng. Kemasannya juga sangat ekslusif yaitu dikemas dalam wadah plastik vakum (kedap udara) agar lebih awet disertai dengan bumbu sambal. Dikutip dari situs waragngendog.com bahwa "Pertama kali ditemukan oleh Hanna Budimulya, seorang wanita kelahiran Juwana, Jawa Tengah pada tahun 1977 di kota Pati. Sejak saat itu, ia mulai membuat bandeng dengan durinya yang lunak". Kemasan ikan bandeng frozen food yang sudah matang ini bisa ditemukan di toko pasar swalayan modern. Maka ikan bandeng olahan berpotensi sebagai peluang usaha yang menjanjikan dan memiliki pasar di Indonesia.
Bibit ikan bandeng (nener)
Bibit Ikan bandeng sangat diminati oleh pembudidaya atau pelaku usaha pembesaran pada kolam-kolam air payau buatan seperti kolam beton dan terpal. Bibit ikan bandeng sudah tersedia oleh pelaku pembenihan ikan bandeng di Indonesia mereka menjual diukuran nener. Jika dikelola dengan benar sesuai dengan standar pemeliharaannya, maka kedua usaha pembenihan dan pembesaran akan mendapat keuntungan yang lumayan.
Sisiknya berpotensi menjadi bahan baku kosmetik
Sisik ikan bandeng perpotensi menjadi bahan baku kosmetik karena sudah ada penelitiannya yang dilakukan oleh ahli dari Indonesia. Menurut info bahwa sisik ikan bandeng mengandung kolagen yang tinggi, yaitu protein yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan elastisitas kulit. Kolagen dari sisik ikan bandeng dapat diolah menjadi berbagai produk kosmetik. Pada tahun 2018 tiga mahasiswi STIE Perbanas Surabaya sudah membuat produk masker wajah memakai bahan baku sisik ikan bandeng, produk inovasinya dilakukan uji laboratorium dan mendapatkan hasil bahwa sisik ikan bandeng terbukti mengandung kolagen sebanyak 25,28 persen. Menurut admin diperlukan teknologi mumpuni untuk mengekstrak kolagen dari sisik ikan bandeng dengan kualitas baik.
Semoga infonya dapat bermanfaat.
Sumber info :
https://www.harianbhirawa.co.id/kaya-kolagen-lirik-sisik-bandeng-jadi-masker/
https://www.harianbhirawa.co.id/kaya-kolagen-lirik-sisik-bandeng-jadi-masker/
Kuningan Maret 2024
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Pesan akan di moderasi dulu