Sabtu, 17 Agustus 2019

Tips pelihara ikan louhan di rumah

Artikel kali ini adalah tips pelihara ikan louhan. Tips ini bermanfaat sekali bagi pemula yang tertarik memelihara ikan louhan yang berukuran sedang atau besar

Seperti diketahui memelihara ikan louhan memiliki kepuasan tersendiri karena ikan ini memiliki karakter suka bercanda dengan pemeliharanya.

Ada beberapa poin yang harus diperhatikan seperti tips dibawah ini.

Tips pelihara

Aquarium
Aquarium yang digunakan harus disesuaikan dengan ukuran ikan. Jika ikan louhan memiliki panjang 50 cm maka setidaknya panjang aquarium harus 3 kali lipat dari tubuhnya. Lebar dan tinggi juga dapat disesuaikan. Dengan ukuran aquarium yang ideal maka pertumbuhannya bisa sangat baik.

Penerangan
Menurut  Bays Channel berilah penerangan lampu TL pada aquarium, mengapa demikian ? Karena dengan penerangan lampu TL akan mencegah ikan menjadi penakut. Lampu yang ideal adalah dengan daya 20 watt.

Heater
Ikan louhan ternyata suka dengan suhu air yang agak hangat. Suhu yang ideal adalah 28 -30 derajat celcius. Dengan demikian ikan memelihara ikan louhan sangat eksklusif  karena memakai pemanas heater untuk menstabilkan suhu agar tetap hangat.

Filter kolam
Aquarium harus tersedia filter agar kebersihan air tetap terjaga karena jika air kotor dan mengandung amoniak maka ikan louhan akan cepat terkena penyakit.

Dengan demikian dalam pemeliharaan ikan louhan membutuhkan biaya tambahan seperti pemakaian heater untuk pemanasnya. Namun ikan lohan akan sehat dan tentunya dapat menghibur pemeliharanya di rumah bersama keluarga.

Semoga artikelnya bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan akan di moderasi dulu

Blogger Kuningan

Blogger Kuningan